JEMBATAN PENGHUBUNG KECAMATAN SERUYAN TENGAH DENGAN SERUYAN HULU HAMPIR PUTUS

SERUYAN|Citranewsindonesia.com — Hujan kemarin (06-09-2020) hingga pagi ini membuat beberapa jembatan sungai kecil penghubung antara kecamatan Seruyan Tengah dengan Seruyan Hulu tidak dapat di lewati.

Pantauan wartawan Citranewsindonesia.com ,terdapat satu jembatan di sungai Hai yang hampir terputus oleh derasnya air mengalir,terlihat beberapa kayu yang menjadi penyangga jembatan terbawa oleh arus sungai.

Salah satu masyarakat yang melintas dengan tujuan Tumbang Manjul terlihat memaksakan diri untuk tetap melewati jembatan yang rusak meski agak berbahaya.

BACA JUGA :   Rumah Warga Dipantai Hoya Terendam Banjir , Mohon Perhatian Pemerintah

Ketika di temui,Kades Mojang Baru Supriyadi mengatakan akan segera mengajak perangkat desa beserta masyarakat untuk gotong royong memperbaiki jembatan tersebut.

Dari pantauan wartawan dilapangan,jika hujan dengan intensitas yang tinggi,maka jalan dari Rantau Pulut menuju Tb. Manjul sangat rawan banjir dan longsor mohon ada perhatian pemerinta kabupaten Seruyan untuk membangun akses masyarakat ditempat ini.

Di harapkan masyarakat yang ingin bepergian jika di musim penghujan agar tetap hati-hati di jalan.

(Andut)

Facebook Comments

Andut

Wartawan

Mungkin Anda Menyukai

IKUTI CITRANEWS OK TERIMAKASIH