Photo Presiden Dan Wakil Presiden RI Di Kantor Desa Rampah Estate, Di Curi Oleh 2 Orang Pria Tak Di Kenal

Serdang Bedagai| Citranewsindonesia.com – Foto Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia yang terpajang di Kantor Desa Rampah Estate, Kecamatan Sei Bamban, Kabupaten Serdang Bedagai, raib dicuri dua orang tak dikenal.

Menurut keterangan Kepala Desa Rampah Estate, Legimin , Kamis ( 17/12/2020), saat wartawan Media ini berkunjung diruang kerjanya, mengatakan bahwa pada saat kejadian Kepala Desa tidak ada dikantor karena secara kebetulan beliau ada tugas luar, dan hanya Kaur Desanya saja yang bernama Vivi Irwana, yang tinggal dikantor.

Kejadian itu sekitar seminggu yang lalu yakni Kamis ( 10/12/2020).Pada saat itu Vivi menelpon Kades bahwa ada 2 orang pria datang kekantor mengaku sebagai petugas Inspektorat dari Medan. Lalu Kades pun segera pulang kekantornya dengan mengendarai sepeda motornya, namun sayang saat tiba dikantornya kedua orang itu sadah tidak ada lagi, dan betapa terkejutnya Kades melihat Poto Presiden dan Wakil Presiden RI yang biasa terpajang dikantornya sudah tidak ada lagi.

BACA JUGA :   Pemkab Sergai Dukung Pembangunan Pacuan Kuda Berskala Nasional

Menurut keterangan dari Vivi Irwana yang disampaikan kepada Kepala Desa Rampah Estate mengatakan, bahwa pada saat itu salah satu dari pelaku masuk keruangannya dengan mengajak berbicara atau bincang bincang. Sedangkan temannya satu lagi berada diruang tamu yaitu lokasi photo tersebut di pajangkan.

Kepala Desa Rampah Estate, Legimin, mengatakan himbauannya terhadap para Kepala Desa yang lain , agar tetap waspada terhadap tamu yang datang.

BACA JUGA :   Diduga Stres, Ibu Tewas Ditangan Anak Kandungnya Sendiri

” Kita harus tetap waspada terhadap tamu tamu yang datang, jangan langsung percaya karena kita gak tau apa tujuannya. Sebenarnya kita menganggap kedatangan tamu itu tetap baik, namun mereka yang datang ini kita gak tau apa tujuannya, salah satu kejadian di tempat saya yang baru saja terjadi, photo pun di curi. Sayangnya saya sampai kantor kedua orang itu sudah pergi dan tidak ada lagi dikantor saya “,ungkap Kepala Desa Rampah Estate.

( Aripin )

Facebook Comments

Aripin

Kepala Biro Sergai

Mungkin Anda Menyukai

IKUTI CITRANEWS OK TERIMAKASIH