Dit Samapta Polda Metro, Dimasa PPKM Membagikan Masker Dan Nasi Bungkus Bentuk Keperdulian

JAKARTA | CitraNewsindonesia.com — Dit Samapta Polda Metro Jaya Kombes Pol Gatot Haribowo menginstruksikan anggotanya untuk terus melaksanakan kegiatan himbauan Protokol Kesehatan di masa PPKM. Kegiatan ini rutin di laksanakan sebagai bentuk kepedulian Polri pada masyarakat yang terdampak Pandemi Covid-19. Dengan membagikan Masker dan makan siang untuk para pemulung, Ojol, supir angkot, dan Tunawisma.

Siang ini, pantauan Awak media, Dit Samapta Polda Metro membagikan 200 pcs masker dan 100 bungkus Makanan siap saji, di lapangan sekitar Kelurahan Kemanggisan dan Kelurahan Palmerah Jakarta Barat. Selain itu Ditsamapta juga memberikan Makanan Siap saji untuk warga yang sedang isoman, dengan data keterangan dari ketua RT dan RW di hari sebelumnya, Selasa 03 Agustus 2021.

BACA JUGA :   Sandiaga Uno Meninjau Lokasi Banjir Di Gang Arus Kelurahan Cawang

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh AKP Sutasman SH, MH sebagai Pamenwas Dit Samapta Polda Metro dengan didampingi Iptu Salim dari Kanit Patko dan Iptu Endro dari Panit Patko beserta 10 orang anggota Ditsamapta.

AKP Sutasman bersama jajaran berpatroli membagikan masker secara gratis bagi masyarakat yang tidak mengenakan masker.

BACA JUGA :   Inilah Instruksi Presiden Terkait Penanganan Pengungsi Erupsi Gunung Ruang

” Selain membagikan masker, kami juga berikan himbauan patuhi protokol kesehatan seperti saat keluar rumah dalam beraktifitas supaya memakai masker ” Kata AKP Sutasman, Pamenwas Dit Samapta Polda Metro Jaya.

“Hanya dengan membagikan masker ini ,Dit Samapta Polda Metro Jaya berupaya membuat masyarakat menerapkan kebiasaan sehari-hari dengan protokol kesehatan untuk memutus mata rantai Virus Covid-19” pungkasnya.

( Abubakar )

Facebook Comments

Redaksi

***

Mungkin Anda Menyukai

IKUTI CITRANEWS OK TERIMAKASIH