BANTEN | citranewsindonesia,com – Dalam Rangka memperingati Hari Jadi Polwan ke-74, Polwan Polda Banten laksanakan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) berupa sembako kepada masyarakat di Lingkungan Pulau Jajar, Kelurahan Banjarsari, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang pada Selasa (02/08) sekitar pukul 09.00 Wib.
Kegiatan ini dipimpin oleh Kabidkum Polda Banten Kombes Pol Yuliani didampingi Kompol Esti Surohmi, Kompol Desi Rasyita, Ipda Rini Mustika serta perwakilan Polwan Polda Banten.
Dalam kegiatan ini, Yuliani menyampaikan bahwa dalam rangka menyambut Hari Jadi Polwan ke-74, Polwan Polda Banten laksanakan kegiatan Baksos yang merupakan wujud kepedulian kepada masyarakat yang sangat membutuhkan. “Kami hari ini melakukan pembagian sembako kepada para warga di Lingkungan Pulau Jajar, Kelurahan Banjarsari, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang dengan kegiatan ini kami juga siap mewujudkan kamtibmas yang kondusif dan produktif ditengah masyarakat yang terdampak pandemi covid 19,” ujarnya.
Tidak hanya Polwan Polda Banten, Polwan Polres jajaran juga melaksanakan kegiatan Baksos di wilayah hukum masing-masing. “Kami berbagi kepada masyarakat yang sangat membutuhkan di 6 wilayah hukum, Polres Serang, Polresta Serang Kota, Polres Cilegon, Polres Pandeglang, Polres Lebak dan Polresta Tangerang secara serentak,” lanjut Yuliani.
Yuliani juga menyampaikan harapannya dengan adanya baksos ini dapat bermanfaat bagi masyarakat, semoga kedepan Polwan Polda Banten bisa lebih dekat dengan masyarakat dan kegiatan ini juga bisa rutin dilaksanakan, “Semoga kedepan Polwan bisa lebih dekat dengan masyarakat dan kegiatan ini bisa rutin kami laksanakan,” tutup Yuliani.
Sementara itu, ketua RT Susilawati (37) menyambut baik kedatangan Polwan Polda Banten serta mengucapkan terimakasih atas bantuan dan perhatiannya untuk masyarakat, “Terimakasih untuk Polwan Polda Banten atas bantuan dan perhatiannya, semoga Polwan Polda Banten semakin sukses,” ucapnya.
(Bidhumas)
***