Sambangi Toko Pertanian, Babinsa Ramil 15/Plkb Pantau Stok Pupuk Dan Pasokan Bibit Padi

Aceh Timur | citranews.co.id – Berlangsungnya musim tanam padi di wilayah Peureulak Barat, Koptu Sulaiman Babinsa Koramil 15/Peureulak Barat Kodim 0104/Aceh Timur sambangi toko-toko pertanian mengecek stok dan pasokan bibit padi di Desa Beusa Seubrang, Kecamatan Peureulak Barat, Aceh Timur, Rabu (21/09/2022).

Para petani di Peureulak Barat tengah disibukan dengan pengolahan lahan dalam menyiapkan sawah untuk masa tanam padi, Menyikapi hal tersebut Babinsa Peureulak Barat memastikan stok dan pasokan dengan menyambangi toko-toko pertanian yang ada di wilayah untuk mengecek persediaan bahan serta obat-obatan yang di butuhkan petani.

BACA JUGA :   Pemkot Tangsel Simulasikan Program Penanganan Bencana Kebakaran Di Sekolah

Menurutnya kegiatan ini bertujuan untuk memastikan ketersediaan bahan serta obat-obatan pertanian yang diperlukan para petani tencukupi sehingga pada saat mereka membutuhkan tidak mengalami kesulitan,” ungkap Babinsa Sulaiman.

“Kali ini kita menyambangi beberpa toko pertanian untuk mengecek, Alhamdulillah sampai saat ini persediaan obat-obatan pertanian serta bibit padi yang dibutuhkan para petani masih tersedia dan aman”, jelasnya.

BACA JUGA :   KONIN Mengumumkan Menunjuk Firnus Gulo Sebagai Sekretaris Jenderal Baru Organisasi

Lanjutnya ia menambahkan, adapun kegiatan pemantauan tersebut meliputi pengecekan, pupuk, obat-obat pestisda dan yang paling utama adalah persediaan Bibit padi unggul serta memastikan harga dan jenisnya.

Facebook Comments

Redaksi

***

Mungkin Anda Menyukai

IKUTI CITRANEWS OK TERIMAKASIH