Sambal Jabrik Rasa Saung K-VI Ibu Erna Paling Top

Tangsel | Citranewsindonesia.com – Tempat makan keluarga di Tangerang Selatan banyak kita temui mulai dari makanan jenis ala Jepang, ala Italia dan menu makanan ala rumahan, yang artinya hiburan makanan keluarga semua tersedia .

Makanan ala rumahan yang paling disukai banyak orang dan banyak juga pengusaha yang mencoba bisnis menjual menu makanan rumahan. Yang mana makanan rumahan seperti ikan asin, sayur asam, pepes, tahu, tempe , pecak ikan, dan sambal pedas.

Salah satunya ada di rumah makan saung kebun enam Ibu Erna yang berlokasi Jalan Hanjuang Gang Gg. Musholla, Pabuaran, Kec. Gn. Sindur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat yang wilayah nya dekat puspitek, muncul. Di Saung ini kita di suguhin pohon rindang, hawa yang sejuk dan rindang serta beberapa saung tempat untuk kita makan.

BACA JUGA :   Jelang Lebaran, Presiden Jokowi Pantau Stok dan Harga Bahan Pokok di Pasar Rakyat Merangin

Di Saung K-VI ibu Erna ini banyak pilihan menu seperti pecak Ikan Mas atau ikan Mujair, Ayam rica atau Ayam Goreng, pepes tahu, jengkol, pete, Ikan asin, Sop ayam, tahu, tempe, bakwan jagung bakwan Udang, Kerupuk, Dan Lalapan. Dan sambal yang paling khas dan di cari pembeli yang datang kesana adalah sambal jabrik.

BACA JUGA :   Puluhan Warga Antusias Ikuti Operasi Katarak Gratis PMI Dalam Rangka HUT Kabuten Cilacap ke - 167

Menurut pemilik Saung kebun VI Erna pada hari minggu (19/2/23) untuk khas sambal Jabrik ini terbuat dari cabe, bawang, tomat, jeruk limo, dan daun kemangi.Dan untuk jam buka operasional mulai pukul 9.30 -16. 00 wib dan untuk pembayaran bisa pake Qrish atau tunai. Serta untuk setiap Senin rumah makan ini tidak buka (tutup). Arti dari kebun V1 ini adalah nama sebuah kampung kebun enam.

Dan Harapannya “semoga lebih maju dan mempunyai banyak cabang”.harapnya.

(maria)

Facebook Comments

Maria

Wartawan

Mungkin Anda Menyukai

IKUTI CITRANEWS OK TERIMAKASIH