Tangsel | Citranewsindonesia.com — Setelah pengurus terbentuk Percasi kecamatan Pamulang, dan jajaran pengurus langsung bergerak dengan menyurati tiga Pilar Kecamatan, salah satunya Camat Pamulang H.Mukroni agendakan untuk melakukan silaturahmi sekaligus memperkenalkan para pengurusnya.
Ketua Percasi Kecamatan Pamulang, Bambang Sujati SE,M.M saat menggelar Konferensi Pers. Rabu (01/03/2023) mengatakan dengan nada kecewa bahwa, saat melakukan agenda silaturahmi pada Sabtu kemarin tepatnya (25/02/2023) kami tidak dapat bertemu dengan Camat Pamulang H.Mukroni.
“Camat Pamulang H.Mukroni agendakan pertemuan kepada kami untuk bertemu dengan para Pengurus Percasi Kec Pamulang pada pukul 08:30 WIB (pagi) sampai pukul 18:10 WiB (sore), camat Pamulang tidak kunjung tiba dan tak ada kabar kepada pengurus Percasi Pamulang.
kami menunggu dan mengorbankan waktu, kalau tidak kepastian akan kehadirannya. Coba anda banyangkan sejak pukul 07:30 WIB kami sudah hadir di Kantor Kecamatan Pamulang. Ini kami lakukan untuk menghormati pejabat wilayah, sekaligus Pembina Percasi Kec Pamulang, karena rencana pertemuan jam 08.30 WIB, apa kami diremehkan karena tak ada kabar seharian ? .” jelasnya Bambang Sujati SE,M.M
Untuk memastikan kehadiran Camat Pamulang H.Mukroni humas kami menghubungi Camat Pamulang sekitar jam satu siang (25/2) dengan memberikan respon camat Mukroni akan datang. Mendengar hal tersebut, kami sepakat untuk menunggu hingga sore hari.
Harusnya Camat Pamulang bisa mengkonfirmasi dan meluangkan waktu menjelaskan melalui WA atau telepon. Jangan dibiarkan kami seperti ini menanti, menunggu, tanpa kejelasan, karena kami juga punya kesibukan masing – masing, tegas Bambang Sujati SE,M.M kepada wartawan.
Saat konfirmasi pak camat H.Mukroni (1/3) via telepon menyampaikan tak bisa hadir karena padatnya giat pada hari yang sama antara lain ada undangan pernikahan dan juga hadir acara santunan anak yatim , mungkin kedepan akan saya perbaiki , jelas Camat Pamulang H.Mukroni
#Rls Yusman
***