Jaktim |Citranewsindonesia.Com– Festival Lebaran Di Kecamatan Cipayung Jaktim, dibuka oleh Walikota Jaktim,M.Anwar, Sabtu(6/5-2023) di Lokasi Agro Wisata Cilangkap.
Pada acara tersebut hadir Walikota Jaktim,M.Anwar beserta istrinya dan jajarannya,anggota DPRD DKI Jakarta,Komisi B,Manohara,Ketua Dewan Kota Jaktim,Kasatpol PP,Jaktim,Buddy Novian dan jajarannya,Camat Cipayung,Panangaran Ritonga dan jajaranya,Kapolsek Cipayung,Gusti,Danramil Cipayung dan jajaranya,Dishub Kecamatan Cipayung.
Camat Cipayung,Panangaran Ritonga dalam sambutannya mengatakan selamat datang kepada bpk Walikota Jaktim,M.Anwar dan jajaran yang telah hadir pada acara vestival lebaran cipayung ini dan juga kepada seluruh hadirin. Bagi warga sekecamatan cipayung belum sempat merayakan lebaran pada saat lebaran kemarin dapat melaksanakan lebaran di agro wisata cilangkap secara bersama sama katanya.
Walikota Jaktim,M.Anwar dalam sambutannya mengucapkan banyak terima kasih pada seluruh hadirin yang telah hadir pada acara vestival lebaran cipayung bertempat di Agro Wisata Cilangkap ini,Sabtu(6/5-2023) katanya.
Anwar mengucapkan banyak terimakasih pada seluruh warga sekematan cipayung yang ikut berpartisipasi untuk penanganan banjir dilingkungannya masing masing.Yang hebat itu bukan saya melainkan warga sejaktim untuk melaksanakan program Pemprov DKI Jakarta katanya.
Sementara Kasat Pol PP Jaktim,Budhy Novian mengatakan kepada Citranewsindonesia.Com,Sabtu(6/5-2023) di agro wisata di Kelurahan Cilangkap,Kecamatan Cipayung,Jaktim, untuk pengamanan festival lebaran cipayung ini,anggota Satpol PP Kecamatan Cipayung berjumlah 50 anggota,sepuluh anggota TNI dan sepuluh anggota Polri katanya.
Budhy Novian menjelaskan kemarin sore pihaknya telah memonitor persiapan PAM festival lebaran cipayung ini pihaknya melakukan koordinasi dengan Kasatpol PP Kecamatan Cipayung,Suprayogi dan anggotanya yang ada di kecamatan cipayung ini.
Tadi pagi, Kasatpol PP Kecamatan Cipayung,Suproyogi telah melaksanakan apel bersama anggota Satpol PP Kecamatan Cipayung dalam rangka PAM festival lebaran cipayung ini kata Budhy Novian.
Acara festival lebaran cipayung di agro cilangkap berjalan aman dan sukses.
(Horison P)
Wartawan