TANGSEL | Citranews.co.id – Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie, ikut memeriahkan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia di Kecamatan Ciputat Timur, Sabtu (10/08/2024).
Acara yang bertajuk “Gebyar Merdeka” ini menghadirkan berbagai kegiatan yang penuh semangat kebersamaan, termasuk senam massal dan pembagian doorprize menarik bagi para peserta.
Dalam suasana yang meriah, Wali Kota Benyamin Davnie tampak berbaur dengan warga Ciputat Timur, mengikuti senam bersama yang menjadi salah satu agenda utama acara tersebut.
“Kegiatan ini bukan hanya untuk memperingati HUT RI, tapi juga sebagai ajang mempererat tali silaturahmi dan kebersamaan di antara warga. Semangat kemerdekaan harus kita kobarkan, tidak hanya dalam jiwa, tetapi juga dalam tubuh yang sehat,” ujar Benyamin.
Acara senam bersama yang diikuti oleh ratusan warga ini berjalan dengan penuh semangat dan antusiasme.
Masyarakat dari berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang tua, ikut berpartisipasi, menikmati gerakan-gerakan energik yang dipandu oleh instruktur profesional.
Setelah senam, kemeriahan semakin terasa dengan adanya pembagian doorprize yang menarik. Mulai dari beragam elektronik, peralatan rumah tangga hingga hadiah-hadiah lainnya dibagikan kepada peserta yang beruntung.
“Semoga kegiatan seperti ini bisa terus berlangsung setiap tahunnya, menjadi momen untuk merayakan kemerdekaan sekaligus menjaga kebugaran tubuh,” kata seorang peserta yang berhasil membawa pulang hadiah.
Gebyar Merdeka di Ciputat Timur ini menjadi salah satu rangkaian perayaan HUT RI ke-79 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Tangerang Selatan di berbagai kecamatan.
Dengan berbagai kegiatan yang menyatukan warga, acara ini berhasil menambah semarak peringatan kemerdekaan dan menumbuhkan rasa cinta tanah air di hati masyarakat.
***