Siti Nur Azizah Bagikan 1000 Kambing dan 26 Sapi di Kota Tangerang Selatan

TANGSEL|Citranewsindonesia.com– Memperingati Hari Raya Idul Adha, bakal Calon Walikota Tangerang Selatan (Tangsel), Siti Nur Azizah menyalurkan 1000 kambing dan 26 sapi, kepada seluruh pesantren dan kelompok masyarakat yang tersebar diseluruh Kecamatan di Kota Tangerang Selatan

Hal tersebut disampaikan Azizah saat menyambangi kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) partai Demokrat Tangsel kemarin Jumat, (31/7/2020).

Kedatangan Azizah juga turut disambut oleh Ketua fraksi DPRD Demokrat Tangsel Rizki Jonis, Ketua PAC sekota Tangsel, Wakil Ketua satu Julham Firdaus, Wakil Sekretaris Nufrizal, serta Ketua BMI Banten Iwan Djambek.

BACA JUGA :   Pembangunan Apartement Bintaro ICON di Segel PPNS dan Satpol PP Tangsel

“Kita programkan itu 1000 kambing dan 26 sapi. Tersebar di seluruh Kecamatan, terutama kami sebar ke seluruh pesantren dan kelompok-kelompok masyarakat serta teman-teman yang basis ada ditengah-tengah masyarakat,” ungkapnya.

“Program ini bertepatan dengan hari raya Idul Adha, tentu inilah semangat untuk meningkatkan kualitas keimanan dan ketakwaaan kita semua dengan mengorbankan apa yang kita miliki untuk kepentingan bersama,” tambahnya.

Azizah mengatakan, dengan apa yang ia lakukan, menurutnya itu merupakan salah satu bentuk perhatian dirinya untuk masyarakat Kota Tangsel menghadapi pandemi Covid-19.

BACA JUGA :   Komunitas CITATA Berbagi Kebahagiaan Bersama Anak Yatim Dan Media di Taman Kota 1 BSD

“Ini juga mendorong semangat solidaritas secara bersama-sama dalam skala yang cukup besar, saya berharap ini bisa menjadi sebuah upaya untuk menghadapi tantangan pandemi covid-19,” jelas dia.

“Kita ingin berbagi kepada masyarakat yang berada dilingkungan pesantren, ada juga ormas islam seperti NU dan Muhammadiyah, serta Partai-Partai yang punya peran penting di masyarakat,” tandasnya.

( Rilis/Adellla)

Facebook Comments

Redaksi

***

Mungkin Anda Menyukai

IKUTI CITRANEWS OK TERIMAKASIH