Darma Wijaya, Sejak Tahun 2000 Sampai Saat Ini Sudah Subsidi Daging Lembu

Kabupaten Sergai |Citranewsindonesia.com — Calon Bupati Sergai Darma Wijaya, sejak tahun 2000 sudah mensubsidi daging lembu. Sebelumnya ia sempat memberikan secara gratis. Namun banyaknya permintaan disubsidi dengan harga di bawah dari harga pasaran. Tentunya kegiatan itu di mulai sejak ia belum menjabat sebagai wakil Bupati Sergai.

Program daging lembu bersubsidi ini kata Darma Wijaya yang akrab di sapa Wiwik kepada para awak Media Rabu (07/10/2020) berawal dari tahun 2000 saat itu satu ekor lembu milik sendiri disembelih dan dagingnya dibagikan gratis ke jiran tetangga hingga beberapa tahun, namun setiap tahun jumlahnya terus bertambah awalnya dari Dusun, hingga ke Desa, dan Kecamatan, sampai hari ini berkembang ke beberapa Kecamatan di Kab Sergai, sehingga tidak mampu gratis lagi dan muncullah program daging lembu bersubsidi dan lembu-lembu masih merupakan milik sendiri” papar calon Bupati Sergai Periode 2020-2024 ini.

BACA JUGA :   H. Darma Wijaya Resmi Membuka MTQH ke-XVII Kabupaten Serdang Bedagai

Terakhir menjelang hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1441 H tahun 2020 pria kelahiran Dolok Masihul ini menyediakan daging lembu dengan harga bersubsidi sekitar 12 ton bagi masyarakat Kabupaten Sergai, dengan harga Rp100.000 perkilogramnya saat itu harga di pasaran mencapai 120 hingga 130 ribu.

Seiring perkembangan waktu dengan semakin banyaknya jumlah hasil ternak lembu miliknya, dirinya terus berupaya berbagi dengan masyarakat dengan memberikan subsidi harga daging lembu, dimana harga daging terus meningkat.

BACA JUGA :   Wabup Sergai Darma Wijaya Sidak Dinas Pendidikan

” Lebaran tahun 2020 kita sembelih 60 ekor lembu tahun 2019 15 ekor karena semakin banyaknya permintaan kita jual harga dibawah harga pasaran mudah-mudahan tahun depan lebih banyak lagi kita subsidi” papar Balon Bupati Sergai yang berpasangan dengan Adlin Umar Yusri Tambunan, ST. MSP dengan slogan DAMBAAN dengan nomor 1 ini.

#Aripin

Facebook Comments

Aripin

Kepala Biro Sergai

Mungkin Anda Menyukai

IKUTI CITRANEWS OK TERIMAKASIH