Tangsel | Citranewsindonesia.com – Pembukaan alun-alun kecamatan Pondok Aren pada Rabu (6/3/24).sangat meriah dan warga sekitar sangat antusias menyambut pembukaan alun-alun dengan tema kegiatan pameran kerajinan dan umkm kecamatan Pondok Aren tahun 2024.
Keseruan terlihat dengan panggung meriah dengan musik dangdut ,bazzar umkm,sembako murah ,fashion dan kuliner.Acara ini dihadiri oleh Camat pondok Aren ,walikota Tangerang Selatan.
Peresmian di langsungkan dijalan Graha raya ,kelurahan Perigi Baru .
Ruang terbuka Alun-alun Pondok Aren ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti taman bermain anak-anak, jogging track, viewing deck, lapangan, dan masih banyak lagi.
Pada kesempatan tersebut, Benyamin menegaskan bahwa pihak Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel akan terus menjawab segala kebutuhan masyarakat di Kota Tangsel, salah satunya adalah dengan membangun Alun-alun Pondok Aren.
“Saya bersama Bang Pilar sebagai Wakil Wali Kota (Tangsel) tentu berusaha keras untuk menangkap setiap kebutuhan masyarakat seperti apa, apa yang dapat kami persembahkan melalui instrumen pembangunan ini bagi masyarakat sesuai dengan kebutuhannya, bukan sesuai keinginannya,” kata Benyamin.
Camat Pondok Aren, Hendra, juga menyambut baik dukungan dari Benyamin Davnie dan Alun-alun Pondok Aren ini. Ia juga berharap alun-alun ini dapat menjadi daya tarik wisata masyarakat.
“Mudah-mudahan dengan adanya alun-alun ini menambah nilai dari Kecamatan Pondok Aren, menjadi icon yang membanggakan masyarakatnya, dan menjadi tujuan destinasi bagi masyarakat Pondok Aren untuk melakukan olahraga dan sebagainya,” ucap Hendra.
Kebetulan ini juga ingin memasuki bulan puasa Ramadan, mudah-mudahan manfaat alun-alun ini bisa segera dirasakan di mana kita tahu masyarakat kalau bulan puasa demennya ngabuburit ya, ya ini mudah-mudahan jadi tempat ngabuburit yang luar biasa,” harapnya.
(maria)
Wartawan